Bertempat di Aula Paud Eka Kumara Santi Desa Bayung Cerik Kecamatan Kintamani , Jumat 08/11/2019 diselenggarakan Kegiatan mini loka karya , dalam memfasilitasi pembinaan Kampung KB .Dalam acara tersebut di Hadiri Perwakilan BKKBN provinsi Bali, dan Kepala Desa Bayung Cerik , PLKB dan kader-Kader Pemberdayaan.I Dewa Made Suka yang merupakan Perwakilan BKKBN Provinsi mengatakan "pendidikan program KB yang mencakup kesehatan reproduksi dan seksualitas kepada remaja di Indonesia masih sangat kurang. Akibatnya, banyak remaja yang mengalami masalah reproduksi dan seksualitas. “Banyak remaja yang melahirkan karena banyak remaja menikah dengan umur di bawah 18 tahun. Kematian ibu dan bayi jadi tinggi,” kata Dewa Made Suka.
Sementara Itu PLKB Desa Bayung Cerik I Wayan Kariasa Menambahkan Kampung KB butuh intervensi khusus dalam pembangunan penduduk dan keluarga. Amanat undang-undang sangat jelas untuk pengembangan kependudukan setiap daerah kami coba mendorong daerahnya didasarkan pembangunan kependudukan," ujarnya