Pada hari Senin, tanggal 10 Juli 2023 Desa Bayung Cerik melaksankan kegiatan sosialisasi Dari Dinas Sosial Kabupaten Bangli yang bertempat di Aula TK Kumara Santi dari jam 09:00 - selesai dengan peserta masyarakat yang mendapatkan PKH didampingi Bapak Perbekel dan Kadus Desa Bayung Cerik.
Sosialisasi yang dilakukan bertujuan untuk mendukung upaya percepatan pengentasan kemiskinan yang sejalan dengan tujuan Program Keluarga Harapan (PKH), yaitu memastikan penerima bantuan sosial tepat sasaran, meminimalisir timbulnya kesenjangan sosial dan memberikan pengetahuan serta wawasan agar Keluarga Penerima Manfaat (KPM) memahami bahwa bantuan tidak bersifat permanen, dan tidak bergantung dengan bantuan sosial.
Melalui sosialisasi ini di harapakan bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang sudah mencapai 5 tahun, dan mengalami perubahan status ekonomi menjadi sejahtera serta Kelompok Penerima Manfaat yang sudah mandiri memiliki usaha sendiri dalam memenuhi kebutuhan dasarnya dapat graduasi dari Program Keluarga Harapan (PKH).