Kamis telah dilaksanakan kegiatan pembinaan untuk baduta dan Pokja Kampung KB pada tgl 21 April 2022 dari BKKBN Provinsi dan BKKBN Kabupaten dimana dalam kegiatan tersebut bertujuan untuk percepatan penurunan Stunting kepada masyarakat kabupaten Bangli khusus nya Desa Bayung Cerik dimana dalam kegiatan tersebut untuk baduta diberikan susu bubuk dan untuk Pokja Kampung KB diberikan paket sembako, selain itu perserta diberikan materi tentang pencegahan Stunting peserta juga ddiajarkan membuat mpasi yang bergizi dan sehat dengan menggunakan bahan bahan yang ada di Desa Bayung Cerik.
I Nengah Mudayasa selaku Perbekel Bayung Cerik berharap kepada kader Pokja Kampung KB dan peserta ( ibu baduta) bisa memahami dan mengerti materi yang diberikan dan bisa diterapkan di rumah, untuk kader Pokja Kampung KB juga bisa mensosialisasikan kepada ibu ibu balita yang lain agar bisa membuatkan makanan bergizi dan sehat untuk anaknya dan menyampaikan ulang materi yang diberikan.