Pemerintahan Desa Bayung Cerik telah melaksanakan kegiatan Rapat Rutin pada hari Selasa tanggal 22/11/2022 bertempat di Ruangan Perbekel Bayung Cerik dimana dalam rapat kali ini membahas tentang spj tahun 2022 dan membahas rancangan yang akan dilaksanakan di tahun 2023 dimana dalam rapet ini dipimpin oleh bapak Perbekel Bayung Cerik.
Setelah membahas materi tersebut maka dilaksanakan tanya jawab dan I Nengah Mudayasa berpesan agar menyelesaikan SPJ yang belum selesai menimbang sudah mau akhir tahun 2022 dan untuk perangkat semua agar bekerja sama dan mengerjakan tugasnya masing masing